Roemah Djoeang AIA bersama AMIWB Berbagi Korban Bencana Banjir di Tempe

  • Whatsapp

ARLISAKADEPOLICNEWS.COM-WAJO. Roemah Djoeang AIA bersama Aliansi Mahasiswa Indonesia Wajo Bersatu (AMIWB), menyalurkan bantuan berupa sembako di Kelurahan Wiringpalennae, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, 12/09/2021.

Akibat banjir bulan Agustus lalu yang terjadi di beberapa wilayah Kabupaten Wajo, mengakibatkan kerugian materil yang cukup besar terhadap masyarakat Kabupaten Wajo.

Muat Lebih

banner 728x90

Berbagai Kelompok Kepemudaan turun langsung membantu masyarakat yang terkena dampak banjir tersebut, tak terkecuali AMIWB berkolaborasi dengan Roemah Djoeang AIA turun langsung menyalurkan bantuan.

Ampal, Tim Roemah Djoeang Kelurahan Wiringpalannae sangat bersyukur atas bantuan H. Andi Iwan Darmawan Aras melalui Roemah Djoeang AIA Kab. Wajo.

“Saya sangat salut dengan Roemah Djoeang AIA diisi anak anak muda yang memiliki kepekaan sosial yang sangat tinggi terhadap kondisi masyarakat, kami sangat mengapresiasi kepekaan adik adik Roemah Djoeang AIA dan adik-adik AMIWB yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tadi” tuturnya.

Sementara itu, Syaifullah AM, mewakili AMIWB, sangat antusias untuk membantu warga yang terdampak dan sangat berterimakasih kepada teman-teman Roemah Djoeang AIA karena kepekaan sosial yang di miliki terhadap bencana di Kabupaten Wajo.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Roemah Djoeang AIA, karena selalu hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan. Mereka sangat membutuhkan bantuan kita semua, baik pemerintahan maupun dari OKP Kepemudaan. Walaupun kita tidak mampu mengobati luka mereka, setidaknya kita masih bisa meringankan bebannya” ucap aktivis muda ini. (***)

Pos terkait